Presiden Jokowi: Mari Jadikan Haornas 2023 Momentum Berjaya

- 9 September 2023, 18:16 WIB
Presiden Jokowi mengatakan bahwa peringatan Haornas 2023 merupakan momentum bagi bangsa Indonesia untuk berjaya.
Presiden Jokowi mengatakan bahwa peringatan Haornas 2023 merupakan momentum bagi bangsa Indonesia untuk berjaya. /Foto: Twitter @Jokowi

BN, Pikiran Rakyat - Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo (Jokowi), mengatakan bahwa peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) tahun 2023 merupakan momentum bagi bangsa Indonesia untuk berjaya.

“Mari menjadikan Hari Olahraga Nasional 2023 ini sebagai momentum untuk berjaya,” kata Jokowi pada akun Twitter pribadinya @Jokowi.

Baca Juga: Hadiri KTT G20 India, Jokowi Ajak Pemimpin Dunia Lakukan Aksi Nyata Lindungi Bumi

Presiden menyebutkan, melalui prestasi di bidang olahraga para atlet dapat mengharumkan nama bangsa di kancah dunia. Sementara masyarakat berjaya dengan jiwa yang sehat dan optimistis.

“Para atlet berjaya dengan prestasi di lapangan yang mengharumkan nama bangsa. Masyarakat berjaya menjadikan olahraga sebagai gaya hidup yang membentuk raga yang sehat, jiwa yang optimistis, pikiran yang jernih dan kepercayaan diri yang tinggi,” ujarnya.

Nada serupa juga dilontarkan Sekretaris Kabinet (Seskab), Pramono Anung. Ia menyampaikan bahwa olahraga adalah aktivitas yang mengajarkan mengenai ketekunan dan semangat juang yang tinggi.

Baca Juga: KTT G20 India, Jokowi Paparkan Sejumlah Upaya Atasi Peningkatan Suhu Dunia

“Cabang olahraga apapun mengajarkan kita tentang arti kerja keras, dedikasi, pantang menyerah,” terang Pramono dalam pernyataannya menyambut Haornas ke-40 yang jatuh pada 9 September 2023.

Sejalan dengan tema Haornas 2023 “Gelanggang Semangat Pemenang” yang mencerminkan semangat kompetitif dan tekad kuat meraih kemenangan, Seskab juga mengingatkan pentingnya jiwa sportivitas dalam olahraga.

Halaman:

Editor: Gazali Ligawa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x