Tol Cipali Makan Korban, Tiga Orang Tewas Akibat Kecelakaan

- 25 April 2023, 18:39 WIB
Petugas saat mengevakusi korban kecelakaan di Tol Cipali KM 153 di Majalengka, Jawa Barat, Selasa (25/4/2023)
Petugas saat mengevakusi korban kecelakaan di Tol Cipali KM 153 di Majalengka, Jawa Barat, Selasa (25/4/2023) /Foto: ANTARA/Ho-Darpan

Ia menjelaskan kecelakaan tersebut terjadi saat penerapan satu arah dari Jawa Tengah ke Jakarta, dan kendaraan yang terlibat yaitu Daihatsu Grand Max dengan pelat nomor B 1271 TMK.

Baca Juga: Tabrakan Maut Avanza Vs Dua Motor Sebabkan Satu Orang Warga Boltim Tewas Ditempat

Dijelaskan Asri, bahwa kecelakaan tersebut merupakan murni kecelakaan tunggal, yang diduga pengemudi kurang antisipasi, sehingga kendaraan tidak bisa dikontrol dan terjadi kecelakaan lalu lintas.

Baca Juga: Dua Kapal Cepat Tabrakan Diperairan OKI, Satu Orang Meninggal Dunia

"Kejadian merupakan kecelakaan tunggal, dan diduga pengemudi kurang antisipasi saat di tempat kejadian perkara," tuturnya.

Kata Asri, aselain mengakibatkan tiga orang meninggal dunia, kecelakaan tersebut juga mengakibatkan empat orang luka-luka, satu luka berat dan tiga luka ringan.

Baca Juga: Tercatat 933 Kasus Kecelakaan Terjadi Selama Empat Hari Operasi Ketupat

"Para korban sudah kami bawa ke rumah sakit untuk dilakukan perawatan secara intensif," katanya.

Lanjut Asri menjelaskan, pada saat kejadian arus lalu lintas sedang diterapkan satu arah dan tidak ada kendala saat petugas melakukan evakuasi terhadap korban.

Baca Juga: Peringatan Bagi Pemudik, Kelelahan Menjadi Faktor Kecelakaan. Ini Pesan Kakorlantas Polri

Halaman:

Editor: Faruk Langaru


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x