Tiga Hotel di Manado Ini Membuat Liburan Sangat Menyenangkan, Nginap Sambil Nikmati Pantai dan Hutan Bakau

- 28 Juni 2024, 09:50 WIB
Pemandangan di sore hari di hotel Grand Luley Manado
Pemandangan di sore hari di hotel Grand Luley Manado /Foto: Traveloka/

BOLTIM NEWS – Ingin berlibur yang menyenangkan di Manado dan menginap di hotel dengan pemandangan hutan mangrove serta beraktivitas langsung di pantai? Semuanya ada di tiga hotel ini, yakni Mercure Manado Tateli Beach Resort, Hotel NDC Resort, dan Grand Luley Manado.

Ketiga hotel ini menawarkan pengalaman menginap yang luar biasa dengan fasilitas lengkap, pemandangan alam yang memukau, serta akses langsung ke pantai dan hutan bakau.

Berikut kelebihan nginap di tiga hotel ini: 

1. Grand Luley

Grand Luley
Grand Luley

Menginap di Grand Luley Manado tak hanya memberikan kemudahan untuk mengeksplorasi destinasi petualangan Anda, tapi juga menawarkan kenyamanan bagi istirahat Anda.

Grand Luley Manado adalah tempat bermalam yang tepat bagi Anda yang berlibur bersama keluarga. Nikmati segala fasilitas hiburan untuk Anda dan keluarga. Akomodasi ini adalah pilihan yang pas jika Anda mencari liburan yang tenang dan jauh dari keramaian.

Tersedia kolam renang untuk Anda bersantai sendiri maupun bersama teman dan keluarga. Terdapat restoran yang menyajikan menu lezat ala Grand Luley Manado khusus untuk Anda.

Selain itu, Anda juga akan dimanjakan pemandangan pantai dan hutan bakau yang rimbun menjadi sebuah keunikan di Grand Luley Manado. Grand Luley  juga menawarkan berbagai aktivitas air seperti snorkeling dan diving, yang akan memperkaya liburan Anda.

Yang pasti, pengalaman berkesan dan tak terlupakan akan Anda dapatkan selama menginap di Grand Luley Manado.

Halaman:

Editor: Faruk Langaru


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah