Turnamen Catur Tingkat Kemendagri dan BNPP Resmi Ditutup

- 23 Februari 2024, 12:36 WIB
Sekretaris Korpri Kemendagri, Belly Isnaeni, resmi menutup turnamen catur di tingkat Kemendagri dan BNPP
Sekretaris Korpri Kemendagri, Belly Isnaeni, resmi menutup turnamen catur di tingkat Kemendagri dan BNPP /Foto: Kemendagri

BOLTIM NEWS - Sekretaris Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Belly Isnaeni, resmi menutup perhelatan Turnamen Catur Korpri Kemendagri dan Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) tahun 2024. Belly menyampaikan rasa terima kasihnya atas atensi, dukungan dan partisipasi peserta yang mengikuti turnamen.

“Saya berharap ini tidak sampai di sini, selanjutnya mungkin rekan-rekan terus kita bina, kita lakukan pembinaan, setelah kita lakukan pembinaan itu kami rencana akan membuat pertandingan atau turnamen antarkementerian,” ujar Belly di Lantai 3 Gedung F, Kantor Pusat Kemendagri, Jakarta, Rabu 21 Februari 2024.

Baca Juga: Sekjen Kemendagri Beberkan Kunci Sukses Penerapan Otonomi Daerah

Ia menyebutkan, Korpri Kemendagri bersama dengan Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) berencana membuat pelatihan wasit catur. Harapannya, saat acara Agustusan nanti para peserta yang mengikuti sudah mengantongi sertifikat sebagai wasit catur.

“Teman-teman secara pribadi setidaknya nanti ada pas 17 Agustusan di RT/RW, teman-teman sudah bisa mengantongi sertifikat atau bracket,” ucapnya.

Baca Juga: Serahkan Jabatan Menko Polhukam, Mendagri Tito: Saya Sudah Menyelesaikan Tugas

Lebih lanjut Belly mengungkapkan, prestasi catur yang pernah diukir oleh Kemendagri perlu ditingkatkan. Pasalnya, pihak Kemendagri melalui perwakilan dari Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) pernah mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI). 

“Kita pernah dulu melakukan memecahkan rekor MURI di IPDN tahun 2018, setelah itu tidak pernah lagi kita lakukan. Dulu kita dapat 2 rekor MURI, satu catur terbanyak dan kedua catur tercepat,” ungkapnya.

Baca Juga: Kepala BSKDN Kemendagri Minta Kualitas Inovasi di Bone Bolango Terus Ditingkatkan

Halaman:

Editor: Gazali Ligawa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x