Respon Anies Usai Prabowo-Gibran Unggul di Hitungan Cepat 

- 14 Februari 2024, 20:30 WIB
Anies Baswedan memperkirakan Pemilu 2024 akan berlangsung selama 2 putaran.
Anies Baswedan memperkirakan Pemilu 2024 akan berlangsung selama 2 putaran. /Pikiran Rakyat/Boy Darmawan/

 

 

BOLTIM NEWS - Sejumlah Lembaga Survei sejauh ini menempatkan pasangan Prabowo-Gibran unggul dengan perolehan suara lebih dari 50 persen dalam hitung cepat.

Sejumlah Lembaga Survei itu diantaranya Charta Politika Indonesia, lembaga survei Indikator Politik Indonesia dan Populi Center. 

Dimana ketiga Lembaga Survei itu menyebut pasangan Nomor urut dua, Prabowo-Gibran menang telak dengan rata-rata perolehan suara 57 sampai 60 persen. 

Baca Juga: Menteri-menteri Bertandang ke Istana Kepresidenan di Tengah Hitungan Cepat

Menanggapi hal itu calon presiden Anies Baswedan pun angkat bicara. Calon presiden nomor urut satu itu pun 

mengajak seluruh pihak untuk memberi waktu bagi Komisi Pemilihan Umum untuk bekerja dalam proses penghitungan atau rekapitulasi hasil suara dalam Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.

"Kasih waktu bagi KPU untuk kerja. Jangan kita tergiring harus cepat sekarang," kata Anies di Markas Pemenangan Tim Pemenangan Nasional Anies-Muhaimin (Timnas AMIN), Jakarta, Rabu, 14 September 2024. 

Baca Juga: Respon Cepat Polres Bolmut, Amankan Pelaku Yang Buat Onar di Lokasi TPS Desa Bohabak Tiga 

Anies pun mwngaku akan berpikir positif dan menghormati proses Pilpres 2024 yang sedang berlangsung setelah masa pemungutan suara. 

***

 

Editor: Faruk Langaru

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah