Gelar Rakerda, DMI Boltim Bahas Sejumlah Program

- 27 Desember 2023, 12:05 WIB
Ketua DMI Boltim, Samsudin Dama, saat memberikan sambutan pada acara tersebut.
Ketua DMI Boltim, Samsudin Dama, saat memberikan sambutan pada acara tersebut. /Foto: Gazali Ligawa

BOLTIM NEWS - Pimpinan Daerah (PD) Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) menggelar Rapat Kerja Daerah (Rekerda). Balai Pertemuan Umum (BPU) Desa Kotabunan Selatan, Kecamatan Kotabunan pada Minggu 24 Desember 2023 itu, menjadi bidikan DMI Boltim untuk membahas sejumlah program yang akan disepakati.

Pada kesempatan itu, Ketua DMI Boltim, Samsudin Dama (Sadam) mengatakan, hasil dari Rekrda tersebut mengasilkan 5 rekomendasi yang sudah disampaikan ke bupati melalui Kepala Badan (Kaban) Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol).

Baca Juga: Korban Tewas Akibat Gempa di Tiongkok Meningkat

“Pertama meminta kepada bupati untuk bisa memperhatikan lagi insentif imam dan pegawai syari kiranya dapat dinaikkan lagi," ujar Sadam saat diwawancarai sejumlah pewarta usai agenda tersebut. 

Yang kedua kata Staf Khusus bidang Investasi sekaligus merangkap Asisten Pribadi (Aspri) Bupati ini, mendorong agar Masjid Agung di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur secepatnya untuk segera dilakukan peletakkan batu pertama.

"Yang ketiga meminta kepada bupati dapat memberikan reword dana stimulan kepada imam dan pegawai syari yang berprestasi untuk bisa mendapatkan dana untuk berangkat umroh dan haji," terangnya.

Disebutkan, keempat yaitu dapat memperhatikan dana hibah untuk DMI Bolaang Mongondow Timur.

Baca Juga: 3 Petunjuk Instan Dia Siap Menikahi Anda

"Kelima adalah kiranya dana hibah untuk masjid-masjid dapat diperhatikan juga oleh pemerintah daerah. Artinya, ada ketambahan dana hibah khusus rumah ibadah di masjid," tuturnya.

Halaman:

Editor: Gazali Ligawa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x