Raup Suara Terbanyak Sementara Dapil Sulut, Ini Profil Singkat HBL

- 19 Februari 2024, 06:53 WIB
Hillary Brigita Lasut
Hillary Brigita Lasut /Dok: Hillary/

BOLTIM NEWS - Nama Calon Legislatif (Caleg) DPR-RI asal Partai Demokrat, Hillary Brigita Lasut (HBL) terus memjadi perhatian publik masyarakat Sulawesi Utara (Sulut).

Pasalnya, raihan suara sementara dirinya dapatkan pada Pemilu 2024 ini cukup signifikan mengalahkan pesaingnya di Dapil Sulut.

Ketua tim pemenangan Prabowo - Gibran di Sulut tersebut. Saat ini tercatat meminpin perolehan suara sementara dengan jumlah suara 127.095 dari 57,45 persen suara  yang masuk di real acount website KPU pada Pukul 08.00 WITA. Senin 19 Februari 2024.

Baca Juga: Tanggapi Pernyataan Kadis Kominfo Sulut, Hillary Brigita Lasut Ungkap Hal Ini di Medsos

Diketahui, perolehan sementara suara ini bukanlah hasil akhir Pemilu 2024. Dimana hasil perhitungan suara masih menunggu penetapan KPU berdasarkan rekapitulasi manual yang dilakukan secara berjenjang.Berdasarkan pasal 413 Undang-undang nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilu.

HBL juga diketahui tercatat pernah menjadi anggota DPR termuda dari Partai Nasdem periode 2019-2024. Dirinya lolos sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat tersebut usai mengantongi suara 70.345 suara saat bertarung melalui Partai Nasdem.

Baca Juga: Ini Lima Nama Peraih Suara Terbanyak Sementara Calon DPD Asal Dapil Sulawesi Utara 

Namun dirinya mengundurkan diri dari partai besutan Surya Paloh pada 2023. Lalu bergabung dengan partai Demokrat. Anak dari Bupati Talaud Elly Lasut ini juga juga tercatat bukan politisi sembarang.

Di dunia pendidikan dirinya tercatat lulusan strata dua di Universitas Washington School of law jurusan hukum internasional pada 2019.

Halaman:

Editor: Faruk Langaru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x