Lima Gol Tercipta di Laga Napoli Lawan Madrid, Gol Bunuh Diri Alex Meret Bikin Napoli Telan Kekalahan

- 4 Oktober 2023, 13:50 WIB
Real Madrid berhasil menaklukkan Napoli dengan skor 2-3 yang dimainkan  di Stadion Diego Armando Maradona pada Rabu (4/9/2023)
Real Madrid berhasil menaklukkan Napoli dengan skor 2-3 yang dimainkan di Stadion Diego Armando Maradona pada Rabu (4/9/2023) /IG.officialsscnapoli/

BOLTIM NEWS – Lima gol tercipat pada pertandingan Napoli lawan Real Madrid di matcday kedua Liga Champions 2023-2024 yang dimainkan di Stadion Diego Armando Maradona pada Rabu (4/9/2023) dini hari WIB.  

Di laga ini Real Madrid berhasil menaklukkan Napoli dengan skor 2-3.

Tiga gol kemenangan Madrid masing – masing dicetak Vinicius Junior menit 27, Jude Bellingham menit 34 dan gol bunuh diri Alex Meret menit 78, sementara dua gol Napoli dicetak Leo Oestigaard menit ke-19 dan gol penalti Piotr Zielinski pada menit 54.

Laga ini berjalan sengit karena kedua tim menampilkan kejar-mengejar skor.

Napoli sebagai tuan rumah membuka keunggulan melalui gol Leo Oestigaard pada menit ke-19, namun berselang delapan menit kemudian Vinicius Junior menyamakan skor menjadi 1-1. Pemain asal Brasil itu mencetak gol balasan pada menit ke-27.

Real Madrid berbalik unggul pada menit ke-34 setelah Jude Bellingham sukses mengonversi umpan Eduardo Camavinga. Skor 1-2 bertahan hingga wasit meniupkan peluit babak pertama berakhir.

Memasuki babak kedua, Napoli meningkatkan tempo permainan, alhasil membuahkan tendangan penalti pada menit ke-54. Penalti diberikan setelah Nacho dianggap melakukan tekel di kotak penalti Madrid.

Piotr Zielinski yang diberi kepercayaan mengeksekusi penalti tak menyianyiakan kesempatan itu, skor akhirnya berubah menjadi 2-2.

Skor imbang tersebut membuat Pelatih Madrid Carlo Ancelotti melakukan sejumlah pergantian dengan memasukkan Luka Modric dan Ferland Mendy untuk menjaga instensitas permainan. Hasilnya, Madrid kembali unggul pada menit ke-78 setelah Alex Meret mencetak gol bunuh diri, skor pun menjadi 2-3 untuk Madrid.

Halaman:

Editor: Faruk Langaru


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah