Bukti Cinta ke Gubernur Papua Dua Periode, Ribuan Massa Arak Jenazah Lukas Enembe di Sentani

- 28 Desember 2023, 12:39 WIB
Jenazah Almarhum Lukas Enembe diarak massa
Jenazah Almarhum Lukas Enembe diarak massa /Tangkapan Layar, Dok: Pribadi/Floresta/

BOLTIM NEWS – Meski terseret dugaan kasus korupsi dengan vonis hukuman banding selama sepuluh tahun penjara. Namun ternyata, kasus itu tidak membuat rakyat Papua kehilangan rasa cinta terhadap mendiang Lukas Enembe.

Kecintaan rakyat Papua pun terlihat ketika Jenazah mantan Gubernur Papua dua periode itu tiba di Bandar Udara Sentani pada Kamis pagi (28/12/2023) pukul 09.20 WIT.

Usai peti jenazah keluar dari halaman VIP room Bandara Sentani, ribuan mahasiswa dan masyarakat secara spontanitas lansung mengarak peti Jenazah Lukas Enembe.

Sebelumnya, jenazah Lukas Enembe sempat didoakan di dalam ruagan VIP Bandara Sentani, usai diturunkan dari pesawat. Setelah doa, selanjutnya peti Jenazah Lukas Enembe, dinaikan ke mobil jenazah guna dibawa menuju ke STAKIN Sentani, tempat persemayaman pertama.

Baca Juga: Lukas Enembe Ternyata Lulusan Fisip Unsrat Manado, Berkarir dari PNS Hingga Gubernur Papua Dua Periode

Tak berselang lama, mobil jenazah yang membawa peti Jenazah Lukas Enembe itu, langsung diberhentikan ribuan mahasiswa dan masyarakat yang telah menunggu diluar pagar VIP Bandara Sentani.

Tanpa basa-basi, peti Jenazah Lukas Enembe langsung dikeluarkan dari mobil jenazah, dan diarak sepanjang jalan raya dari Bandara Sentani hingga ke STAKIN Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua.

Untuk diketahui jenazah bapak pembangunan Papua itu, tiba di Bandara Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, sekira Pukul 09.00 WIT, dengan menggunakan pesawat Garuda- Boeing 737-8U3. Jenazah mantan Gubernur Papua dua periode itu dijemput hingga dimakamkan di Koya Tengah, sebagaimana surat undangan yang dikeluarkan Pemerintah Provinsi Papua melalui Sekretariat Daerah pada Kamis, 28 Desember 2023.

Baca Juga: Hormati Mendiang Lukas Enembe, Pemprov Papua Imbau Warga Naikkan Bendera Setengah Tiang

Sejumlah pejabat daerah di Papua yakni Forkopimda Provinsi Papua juga para pemimpin gereja di Tanah Papua menjemput langsung kedatangan jenazah mantan Gubernur Papua itu, di ruang VIP Bandara Sentani.

Selanjutnya, jenazah Lukas Enembe dibaringkan dimeja yang disediakan dengan dibalut kain putih, juga meja kecil untuk penempatan bingkai foto milik almarhum Lukas Enembe.

Artikel ini telah terbit di suara jayapura dengan judul "Ribuan Mahasiswa dan Masyarakat Arak Jenazah Lukas Enembe di Sentani” dengan link: https://jayapura.pikiran-rakyat.com/papua/pr-2767523797/ribuan-mahasiswa-dan-masyarakat-arak-jenazah-lukas-enembe-di-sentani?page=2

Halaman:

Editor: Faruk Langaru


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah