Besok Seleksi CPNS 2023 Diumumkan, Ada Enam Kementerian buka Lowongan, Termasuk KPK dan Kejaksaan Agung

- 15 September 2023, 12:45 WIB
Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas saat memberikan keterangan pers di hadapan awak media usai menghadap Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (12/6/2023))
Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas saat memberikan keterangan pers di hadapan awak media usai menghadap Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (12/6/2023)) /Foto: Dok/Website KemenpanRB

1. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM)

Jumlah formasi yang dibuka ESDM sebanyak 244 formasi CPNS dan PPPK. Jumlah formasi itu terdiri dari kebutuhan untuk 4 CPNS dosen, lalu 190 PPPK teknis, dan 50 PPPK tenaga kesehatan atau nakes.

2. Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK

Jumlahnya formasi yang dibutuhkan KPK sebanyak 214 formasi, sebagaimana tertera dalam laman rekrutmen.kpk.go.id.

3. Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN)

BRIN membuka lowongan CPNS pada tahun ini sebanyak 500 posisi dengan klasifikasi lulusan tingkat S3. Mekanisme rekrutmennya akan melalui proses berbasis kompetensi melalui https://manajementalenta.brin.go.id/.

4. Kementerian Hukum dan HAM

Lowongan CPNS Kemenkumham sebanyak 1.015 formasi. Sementara untuk PPPK, Kemenkumham membuka 1.563 formasi.

5. Kejaksaan Agung

Untuk 2023, Kejaksaan Agung membuka lowongan untuk 7.846 formasi CPNS dan 249 PPPK.

Halaman:

Editor: Faruk Langaru


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah