Maasing Pusat Kemeriahan Lebaran Ketupat di Kota Manado

- 16 April 2024, 23:44 WIB
Kota Manado
Kota Manado /Dok: DPMPTSP Manado/

BOLTIM NEWS – Kemeriahan Idul Fitri yang dirayakan oleh umat muslim tidak hanya berakhir pada 1 dan 2 Syawal 1445 Hijriah. Namun, terus berlanjut hingga Rabu, 17 April 2024 melalui lebaran ketupat atau halal bihalal.

Khusus di Kota Manado, Kelurahan Maasing, yang terletak di Tuminting, menjadi sorotan sebagai pusat kegiatan lebaran ketupat yang digelar setiap tahun.

Tradisi ini bukan hanya sebatas perayaan, tapi juga menjadi simbol pentingnya kerukunan dan persaudaraan di tengah masyarakat Sulawesi Utara yang multikultural.

Baca Juga: Boltim Bersiap Sambut Lebaran Ketupat Diawali dari Kecamatan Modayag

Setiap tahun, Maasing menjadi tuan rumah bagi acara lebaran ketupat yang dihadiri oleh kalangan pejabat Sulawesi Utara serta warga dari berbagai suku yang hidup harmonis di daerah ini.

Tradisi ini tidak hanya tentang makanan dan kegiatan seremonial semata, tetapi juga menandai keberagaman dan persatuan yang kuat di Nyiur Melambai.

Baca Juga: Wakil Ketua MPR RI ini Pulang Kampung Ikut Rayakan Tradisi Lebaran Ketupat di Gorontalo

Mendiang Almarhum SH Sarundajang, yang juga merupakan mantan Gubernur Sulut, pernah menyampaikan bahwa lebaran ketupat adalah perwujudan silaturahmi antar warga, tanpa melihat suku, agama, ras, atau golongan.

“Tradisi ini telah menjadi bagian dari identitas masyarakat Sulawesi Utara yang menjunjung tinggi nilai-nilai kebersamaan dan toleransi, “ ungkap SHS pada waktu itu.***

Editor: Faruk Langaru


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x