Seorang Anak Bacok Ibu Kandung di Cengkareng, Polisi Periksa Lima Saksi

- 15 April 2024, 19:57 WIB
Wanita berinisial L (61) tergeletak usai dibacok oleh anak kandungnya di Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat
Wanita berinisial L (61) tergeletak usai dibacok oleh anak kandungnya di Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat /Foto: ANTARA/Instagram@1nfokalideres/

BOLTIM NEWS – Polisi tengah mengusut kasus pembacokan yang terjadi di wilayah Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat, dimana seorang wanita berinisial L (61) menjadi korban pembacokan oleh anak kandungnya yang berinisial A (42) pada Selasa (9/4) sekitar pukul 12.00 WIB.

Kapolsek Metro Cengkareng, Kompol Hasoloan Situmorang, mengatakan bahwa sudah lima saksi yang diperiksa terkait kasus ini.

Hasoloan menyatakan bahwa kelima saksi tersebut adalah orang yang berada di lokasi tempat kejadian perkara (TKP) saat pembacokan terjadi.

"Sejauh ini sudah lima saksi diperiksa," ujar Hasoloan.

Hasoloan menyebutkan bahwa kondisi kejiwaan pelaku yang diduga mengalami gangguan jiwa akan diperiksa lebih lanjut oleh ahli. "Kita koordinasikan ke RS Polri untuk dijadwalkan pemeriksaannya," jelasnya.

Kejadian ini terjadi ketika ibu korban dikejar dari dalam rumahnya dan dibacok di jalan. Warga segera membantu korban dan mengamankan pelaku untuk mencegahnya melarikan diri. Korban mengalami luka-luka di bagian kepala dan tangan akibat serangan tersebut.***

Editor: Faruk Langaru

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x