Presiden Jokowi Resmikan Tambak Udang Bernilai Ratusan Miliar

- 9 Maret 2023, 20:34 WIB
Presiden Jokowi meresmikan tambak budidaya udang di Jawa Tengah
Presiden Jokowi meresmikan tambak budidaya udang di Jawa Tengah /

Boltimnews, Pikiran Rakyat - Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo (Jokowi), meresmikan Tambak Budidaya Udang Berbasis Kawasan (BUBK) yang berlokasi di Desa Plesung, Karangrejo, Kecamatan Petanahan, Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah (Jateng), Kamis (9/3/2023).

Presiden Jokowi mengatakan, kawasan budidaya udang tersebut menghabiskan biaya sebesar Rp175 miliar dengan luas 60 hektare. Ia berharap, area itu dapat menghasilkan 40 ton udang setiap hektarenya.

 “Setelah Jawa Tengah, tambak budidaya udang berbasis kawasan juga akan dibangun di Waingapu, Nusa Tenggara Timur (NTT) di lahan seluas 1.800 hektare,” ujar Jokowi.

Presiden menyebutkan, semua akan terintegrasi dalam sebuah kawasan. Ada tambak udangnya, ada industri pakannya dan juga industri untuk turunan dari udang-udang yang dipanen.

“Tambak budidaya udang berbasis kawasan seperti ini, bisa menjadi contoh untuk ditiru dan diterapkan di daerah lain di tanah air,” tandasnya.

Diketahui, pada agenda itu Presiden Jokowi didampingi Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranomo. * * *

Editor: Gazali Ligawa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah