Mantan Kadis Kesehatan Boltim ini Depercayakan Gubernur Sulut Menjabat Bupati Bolmong, Berikut Profilnya

- 23 Mei 2024, 11:23 WIB
Proses pelantikan Penjabat Bupati Bolmong dilakukan Gubernur Sulut Olly Dondokambey
Proses pelantikan Penjabat Bupati Bolmong dilakukan Gubernur Sulut Olly Dondokambey /Instagram @pemprovsulut/

BOLTIM NEWS – Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Olly Dondokambey telah melantik Jusnan Mokoginta sebagai Penjabat (Pj) Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) di Aula Mapalus Kantor Gubernur Sulut, pada Rabu siang (22/5/2024).

Dalam pidatonya Olly menegaskan Penjabat Bupati Bolmong yang baru langsung bekerja sesuai dengan amanat Undang-undang.

"Kepada Penjabat Bupati. Saya ingatkan dengan waktu singkat, mampu konsolidasi dengan kerja, program strategis yang telah berjalan,” tegas Olly.

Gubernur pun mengungkap Penjabat Bupati Bolmong yang baru bukan orang asing di Bolmong, karena sudah berpindah tempat di lima kabupaten di Bolmong Raya.

"Saya kira itu jadi modal cepat beradaptasi. Mudah-mudahan bisa berjalan dengan baik sehigga harapan pemerintah pusat dan pemerintah provinsi serta masyarakat Bolmong bisa berjakan dengan baik," kata Olly.

Profil Dokter Jusnan Mokoginta

Sebelum dipercaya oleh Gubernur Sulut sebegaia Penjabat Bupati Bolmong. Dokter Jusnan Mokoginta adalah Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut).

Ia juga pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Kesehatan di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) hingga akhirnya dipercayakan juga untuk menjadi Kepala Dinas Kesehatan di Bolmut.

Tak hanya itu, dokter Jusnan juga pernah menjabat Direktur RSUD Namlea Pulau Buru.

Doker Jusnan Mokoginta lahir di Kotamobagu pada 5 November 1967, dari pasangan J.C. Mokoginta dan L.C. Pontoh.

Dokter Jusnan Mokoginta menikah dengan seorang dokter gigi, drg. Frilia Mokoagow, dan dikaruniai empat orang anak, termasuk dokter Farah Syafira Mokoginta, Ario Gardamong Mokoginta, Jusril Calisto Mokoginta, dan Ahmad Abizzard Mokoginta.

Pendidikan Jusnan dimulai dari SD hingga SMA di Kotamobagu, kemudian melanjutkan studi kedokterannya di Universitas Sam Ratulangi. Ia juga meraih gelar Magister Rumah Sakit (MARS) dari Universitas Indonesia.

Selain karirnya di pemerintahan, dokter Jusnan Mokoginta juga aktif dalam berbagai organisasi, termasuk sebagai Wakil Ketua Palang Merah Indonesia di Kabupaten Boltim dan Bolmut, serta PWLB Nahdlatul Ulama Sulawesi Utara.

Halaman:

Editor: Faruk Langaru


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah