Warga Boltim Heboh! Ribuan Ikan Muncul Mendadak di Danau Buyat, Ini Penyebabnya

- 2 Juni 2023, 12:21 WIB
Warga Boltim tampak memadati Danau Buyat, Jumat (2/6/2023). Tampak juga Pemerintah Desa setempat memperlihatkan ikan mujair yang dimabil dari danau.
Warga Boltim tampak memadati Danau Buyat, Jumat (2/6/2023). Tampak juga Pemerintah Desa setempat memperlihatkan ikan mujair yang dimabil dari danau. /Foto: Facebook/Minni Lantong Modeong/Rahamt Gilalom

BN, Pikiran Rakyat – Warga Buyat, Kecamatan Kotabunan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) dibuat heboh lantaran kemuculan ribuan ikan mujair dan ikan nila secara mendadak di permukaan Danau Buyat.

Kemunculan ikan dipermukaan danau ini terjadi sejak Rabu (31/5/) hingga Jumat siang (2/6/2023).   

Fenomena alam ini langsung viral di media sosial (medsos) sehingga membuat warga Boltim yang berada disekitaran Buyat Selatan pun langsung berdatangan memadati danau tersebut.

Selain datang melihat kondisi yang terjadi, warga juga turun ke danau dan mengambil ikan sudah berada di permukaan air.

Baca Juga: Aspirasi Warga Molobog Terjawab, Anggota DPRD Fraksi Golkar Puji Kinerja Bupati Sachrul

Menurut Sangadi (Kepala Desa) Buyat Selatan Salman Mokoagow, fenomena ikan mati ini di Danau Buyat ini sudah 3 kali terjadi. Dari cerita yg beredar di kalangan masyarakat, peristiwa ini akibat kadungan belerang yang muncul di danau ini.

“Fenomena ini sudah beberapa kali terjadi, info dari warga karena air danau yang berwarna ke merah-merahan akibat kandungan belerang yang tiba-tiba muncul,” ungkap Salman, yang dikutip dari Bolmora.

Disi lain Salman menjelaskan, ada juga sebagian masyarakat yang percaya bahwa hal ini terjadi berkaitan dengan ritual atau kearifan lokal yg sudah jarang di laksanakan oleh warga nelayan di seputaran danau.

Halaman:

Editor: Faruk Langaru


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x